--> Skip to main content

Family Gathering Goes To Pangandaran

Family Gathering Goes To Pangandaran - Bismillhirohmanirrohim, Dalam rangka liburan akhir minggu dan akhir bulan di awal tahun 2016, kami keluarga besar A.Nadjmudin mengadakan acara Family gathering berwisata ke pantai pangandaran dalam rangka menyambut tahun baru 2016 walaupun rada telat, dan kebetulan awal tahun 2016 kami tidak bisa menyambutnya di awal-awal tahun dikarenakan banyak kesibukan, baik soal pekerjaan atau yang lainnya. tujuan dari Family gathering ini adalah mempertemukan dan mempererat tali silaturahmi antara saudara, yang mana jarang kami semua jarang sekali bisa berkumpul dan berjumpa untuk saling mengenal jelas antara satu dengan yang lainnya dikarenakan sesuatu hal yang tidak bisa dirubah, baik dari jarak tempat, kesibukan dan hal-hal yang tak bisa ditinggalkan.

Walaupun kami sering bertemu, namun pertemuan itu hanya diwaktu-waktu tertentu, seperti di hari raya idul-fitri, namun kesempatan itu tidak bisa berlangsung lama dikarenakan mereka semua punya kesibukan berkunjung untuk bermaap-aapan/bermusopahah dengan keluarga mereka selain kami. Jadi kesempatan dalam satu tahun sekali itu hanya bisa bertemu dengan waktu sedikit, hingga keakraban antara kami tidak terjalin lebih erat, dengan adanya family gathering ini kami sengaja membuat waktu untuk saling bercengkrama lebih lama dan saling mengenal kepribadian maupun nama-nama anggota keluarga yang lain.

Baju kaos sengaja kami bikin khusus untuk moment Family Gathering
Gambar kaos yang di pakai, sengaja kami buat untuk seluruh keluarga besar, yang mana tujuannya hanya untuk menyeragamkan anggota keluarga yang ada, dan tujuan lainnya supaya mempunyai logo untuk diingat. bahwasanya kami adalah memang keluarga besar. Dan betul saja, setelah kami hitung semua anggota keluarga, semuanya berjumlah 67 orang, mulai dari bapak, ibu, anak, cucu dan cicit. Mengapa Family Gathering ini acaranya di adakan di pangandaran?. Alasan satu-satunya adalah, selain anggota keluarga kami masih ada yang belum pernah ke pantai pangandaran, alasan yang lainnya, yah... melihat dan mengagumi keindahan pantai timur, karena penomena alamnya yang lumayan pantastis.

Foto sebelum berangak ke pangandaran
Sebelum kami berangkat, kami berkumpul di depan mesjid agung Kabupaten Tasikmalaya. yang kebetulan masjid agung itu terletak di tengah-tengah kota kabupaten, Letak dari masjid agung tersebut sangat strategis dan mudah dijangkau dari segala arah, di karenakan anggota keluarga besar kami banyak tersebar di segala arah, dengan begitu mereka tidak kesulitan untuk menjangkaunya.
Foto setelah sampai di kabupaten pangandaran,
Salah satu anggota kami ketuakan untuk menjadi pemandu.
Sesampainya di pantai pangandaran kami berkumpul disebuah tempat penginapan untuk beristirahat sejenak sembari menyusun rencana untuk mengisi kegiatan Family gathering, sembari istirahat kami berkumpul sambil makan bareng dikarenakan kecapaian, disamping cape kebetulan kami semua belum sarapan. Karena kami berangkat dari rumah masing-masing, kira-kira pukul 6 pagi dan menunggu waktu sampai keberangkatan memakan waktu 1 jam. Sedangkan dari kabupaten Tasik menuju kabupatan pangandaran memakan waktu dengan jarak tempuh hampir 150KM, dan memakan waktu tempuh hampir 4 jam, Ya jelas saja dari rumah puku 6 pagi berangkat dari tempat nunggu pukul 8 sampai ketujuan/pantai pangandaran pukul 12 siang hari. bayangkan.....

foto Makan Bersama di salah satu hotel di bibir pantai Pangandaran

Bersambung sob, cape nulisnya...Tunggu saja keseruan cerita kami di cuma images ini yang membawakan judul Family Gathering Goes to Pangandaran  bagian dua, tiga, atau empatnya....he..he...salam. tidur dulu ngantuk karena kebetulan waktu membuat tulisan ini kami masih berada di kamar hotel bibir di pantai pangandaran.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar