--> Skip to main content

Suasana Pasar Di Tempatku Menjelang Lebaran

Suasana Pasar menjelang Lebaran - Bismillahhirohmanirrohim, alhamdulillah hari ini kita bisa bertemu kembali di sejengkal tulisan, yang mana blog ini saya pakai untuk nernagi informasi, sharing dan lain-lain. Ok hari ini saya akan menulis pengalaman saya waktu berkunjung ke pasar di tempatku. Yang kebetulan kita sudah tahu pada bulan ini kita lagi melaksanakan ibadah puasa yang kesekian harinya sebelum lebaran, pengalaman saya mungkin hampir sama dengan rekan-rekan karena hampir setiap tahun, pasar-pasar di negara kita disaat menyambut hari raya idul fitri pasti akan di kunjungi semua lapisan masarakat. Baik dari kampung dan pelosok-pelosok yang lumayan jangkauannya jauh, semuanya tumpah ruah hanya untuk belanja persediaan hari raya/lebaran.

Contohnya pasar di tempat dimana saya tinggal, kebetulan pasar di tempat kami hanya buka seminggu dua kali, hari selasa dan hari sabtu, namun karena ada moment yang begitu besar yaitu hari raya idul fitri pasar tetap buka tiap hari, Sepuluh hari sebelum lebaran. dari H-10 tamat sampai hari lebaran..., kesibukan yang saya lihat nampak lebih ramai dengan hari-hari biasa, pengunjung meningkat drastis, apalagi kalau sudah tiga hari menjelang hari raya pengunjung sampai bejubel memenuhi pasar, bahkan lahan parkiran kendaraan bermotorpun sampai penuh.


Nah ini dia suasana beberapa hari Terakhir menjelang lebaran, kebetulan saya bawa kamera dan saya ambil moment penting yang terjadi selama setahun sekali, dalam moment ini saya banyak sekali melihat penjual-penjual sandal,pakaian,peci,baju-baju dan masih banyak lagi yang jual-jual lainnya. Malahan kalau melihat situasinya ternyata penjual dagangan kebanyakan pedagang luar daerah, karena pasar di tempat kami hanya buka dalam seminggu dua kali, Tepatnya tiap hari selasa dan hari sabtu, Nah kebetulan lebarn sekarang tepat setelah hari pasar, yaitu pada hari minggu.


Nah anda bisa lihat foto-foto diatas, yang biasanya pasar lenggang, mulai H-10 menjelang lebaran pasar sudah mulai penuh dengan para pengunjung dan penjualnya. trotoar pasar juga yang biasa untuk lewat saat itu semuanya sudah penuh dengan pedagang kaki lima yang melancong dari daerah luar. Yang mana kebetulan sebagian besar pedagang tersebut datang dari kabupaten. sebenarnya untuk mencapai pasar induk nggak terlalu jauh hanya satu jam perjalanan, namun karena mahalnya ongkos transportasinya, maka pemda daerah kami membangun pasar untuk keperluan masyarakat ditempat kami. Walaupun hanya satu minggu dua kali, namun keramaian pasar tidak kalah dengan pasar-pasar yang berada di kota, karena pedagang yang dari kota selalu datang untuk meramaikan khasanah perpasaran di tempat kami. Nah sobat blogger itulah sedikit info tentang penyambutan lebaran di tempat kami. Mudah-mudahan info lebaran ini ada manfaatnya, terima kasih dan selamat lebaran, minal aidzin walfaidzin mohon maaf lahir dan batin. Wassalam..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar